Kamis, 26 Februari 2015

East-Side Gallery, Jerman

 East-side Gallery adalah salah satu tempat relokasi sebagian besar tembok berlin. Saya tidak tahu persis berapa panjangnya, perkiraan saya sekitar satu sampai dua kilometer. Tempat ini sangat berwarna. Setiap potongan tembok bergambar bertema. Sebagian besar memang menceritakan bagaimana kehidupan di masa Jerman terbelah menjadi Jerman Barat dan Jerman Timur. Banyak Juga gambar-gambar provokatif ala streetart. Mungkin yang paling terkenal adalah gambar dua pemimpin Jerman Timur dan Uni Soviet sedang berciuman bibir.

Musisi jalanan juga tidak kalah menjadi objek perhatian pengunjung. Ada satu yang paling menarik saat saya kesana. Seorang musisi jalanan bernyanyi dengan gitar lengkap dengan topeng kuda tanpa mengenakan pakaian (hanya mengenakan celana dalam saja) di tengah cuaca dingin bulan Nopember. Gila!

Sedikit berjalan ke belakang, sungai yangmembelah kota Berlin terlihat sangat atraktif dengan hotel apung dan pemandangan pepohonan. Jauh di ujung jalan, dua menara ala negeri dongeng di atas jalan raya dan rel kereta api.

Berkunjunglah ke tempat ini jika anda berada di Berlin. Anda tidak akan menyesal.













Tidak ada komentar:

Posting Komentar